Close Menu
Citpose.com
  • Home
  • Nasional
  • Advertorial
  • Pemerintahan
  • Destinasi
  • Pendidikan
  • Olahraga
Facebook X (Twitter) Instagram
  • Disclaimer
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Penawaran Iklan
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest Vimeo
Citpose.com
  • Home
  • Nasional
  • Advertorial
  • Pemerintahan
  • Destinasi
  • Pendidikan
  • Olahraga
Citpose.com
You are at:Home»Advertorial»Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman Terima Anugerah Seto Award
Advertorial

Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman Terima Anugerah Seto Award

adminBy admin21 Mei 2024Updated:24 Mei 20243 Mins Read
Facebook Twitter Telegram WhatsApp
Share
Facebook Twitter Email Copy Link Telegram WhatsApp

Kutim — Bupati Kabupaten Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman mendapat penganugerahan Seto Award langsung dari Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) Seto Mulyadi. Selasa, 21/5/2024

Ardiansyah Sulaiman selaku Bupati mengatakan bahwa Terima kasih banyak telah memberi inspirasi kepada anak-anak Indonesia.

“Karya-karya beliau selalu menginspirasi kita semua, Tidak hanya di Jakarta, ada di pusat pemerintahan, tetapi juga di seluruh pelosok tanah air. Nama Kak Seto itu menjadi bagian daripada anak-anak kita di Indonesia termasuk saya.

Sejak saya kecil, SMP, sudah kenal dengan beliau. Alhamdulillah hal ini baru bisa berjabat tangan, Atas nama pemerintah Kutim menyampaikan ucapan selamat datang kepada Kak Seto Kutim.

Kalau saya menyebut Kutim itu adalah “Magic Land”, daerah yang ajaib. Kenapa ajaib karena semua sisi kita punya, lautannya, daratannya, dasar lautnya semua memberikan inspirasi dan peluang dalam rangka kita berkarya di Kutim,” tambahnya.

Kegiatan ini menginspirasi gelaran berikutnya, di mana perlindungan anak itu menjadi bagian yang tidak bisa dipisahkan dalam pembangunan, baik pembangunan keluarga masing-masing ataupun pembangunan pada umumnya.

“Karena anak adalah aset dimasa yang akan datang. Oleh karenanya bapak ibu sekalian, kita harus secara terus-menerus memberikan perhatian kepada anak-anak ini. Kepala dinas sudah menyampaikan beberapa agenda kita yang selalu melahirkan keterlibatan anak,” ucapnya.

“Di dalam kegiatan museum, baik di tingkat kecamatan, tingkat desa ataupun Kabupaten sehingga aspirasi mereka juga sangat kita harapkan, bahkan kita sudah memiliki sekolah alam yang dapat menghadirkan anak-anak untuk berkarya,” tambahnya.

Dengan 4 pilar utama hak anak dalam konvensi hak anak yaitu kelangsungan hidup, hak perlindungan, hak tumbuh kembang dan hak partisipasi.

“Di tempat-tempat tertentu tidak hanya di pusat pemerintahan Bukit Pelangi, mungkin nanti kita juga sudah menyiapkan rencana di pemukiman-pemukiman. Insyaallah di perubahan ini akan kita bangun juga beberapa tempat yang memungkinkan anak untuk lebih segar di dalam menikmati kehidupannya” tambah Bupati.

Kemudian yang tidak kalah penting adalah tumbuh kembang anak harus diperhatikan. “Dimulai dari persiapan bagi anak-anak kita untuk membangun rumah tangga, karena itu adalah dasar utama sehingga pada saat ini kami sudah berkolaborasi dengan Kementerian Agama Kutim,” ucapnya.

“Pada setiap calon pengantin yang sudah menyiapkan diri untuk membangun rumah tangga ada kegiatan-kegiatan terkait dengan sosialisasi bayi, itu kesehatan. Kemudian juga sosialisasi terkait dengan tumbuh kembang anak, sosialisasi terkait dengan persiapan rumah tangga menyambut anaknya yang akan lahir sehingga pada saat dua insan ini sudah membawa rumah tangga, maka mereka memiliki kesiapan,” tambahnya.

Ini tak bisa dilakukan tanpa kolaborasi karena Setiap elemen harus bersama-sama melihat ini sebagai sebagai sebuah persoalan seperti masih saja ada pasangan yang melakukan kekerasan.

“Nah kita juga butuh keterlibatan alat penegak hukum. Alhamdulillah ya Polres Kutim tadi sudah disampaikan menyiapkan diri dengan hal-hal yang terkait dengan ini. Oleh karenanya saya terima kasih kepada pihak Polres yang sudah banyak membantu dan melindungi anak-anak kita,” tutur Bupati.

Anak-anak mesti berpartisipasi sesuai dengan hak-haknya, Satu sisi kami terima kasih dengan kurikulum pendidikan yang sekarang cukup luar biasa, yaitu kurikulum merdeka belajar yang banyak memberikan kesempatan kepada anak-anak pelajar kita untuk inspirasi inovasi.

“Dan inovasi dan inspirasi mereka ini tidak dibiarkan begitu saja, tetapi menjadi bagian daripada mereka untuk selesaikan tugasnya,” ucapnya.

“Pemerintah Kutim dalam kesempatan ini akan terus memberikan ruang kepada anak-anak. Kalau tadi diinformasikan oleh saudara Kepala Dinas terkait dengan hak anak untuk bermain, mungkin itu yang disebutkan baru beberapa tempat kita memiliki, nanti juga di beberapa tempat dan insya allah akan kita bangun lagi,” ucapnya. (adv/cp-AI)

Share. Facebook Twitter Email Telegram WhatsApp
admin

Related Posts

Kerja Cepat Aparat, Empat Tahanan Kabur di Kutai Timur Kembali Diamankan

11 Januari 2026

Benchmark ke Sleman, Langkah Strategis Kutim Mengukir Prestasi Akuatik Masa Depan

6 Desember 2025

Basuki: Turnamen E-Sport Jadi Ruang Positif Bagi Pemuda Kutim

28 November 2025
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terbaru
  • Disperindag Kutim Dorong Penyesuaian Kuota dan Harga LPG 3 Kg demi Stabilitas Energi Daerah
  • Seleksi Bantuan Ternak Diperbarui, DTPHP Kutim Terapkan Skema Giliran
  • UMK Kutim 2026 Naik, Pemerintah Pastikan Keseimbangan Buruh dan Dunia Usaha
  • Cetak Kader Ulama, Pemkab Kutim Gandeng Baznas Kelola Beasiswa Luar Negeri
  • RADALOK I 2026, Pemkab Kutim Targetkan Serapan Triwulan I Capai 15 Persen
  • DPPKB Kutim Siapkan Sekolah Lansia Berdaya, Sangatta Utara Jadi Lokasi Perdana
  • Pemkab Kutim Perkuat Pengawasan Pembangunan SPPG Terpencil Demi Sukses Program MBG
  • Antisipasi Banjir Susulan, Polsubsektor Batu Ampar Minta Pemdes Siapkan Titik Evakuasi
  • Target 50 Ribu Pekerja, Pemkab Kutim Mulai Bangun Peta Ketenagakerjaan
  • Kerja Cepat Aparat, Empat Tahanan Kabur di Kutai Timur Kembali Diamankan
Categories
  • Advertorial
  • Daerah
  • Destinasi
  • DISKOMINFO KUTAI TIMUR
  • DPRD Kutai Timur
  • KALTIM
  • Kutai Timur
  • Kutai Timur
  • Nasional
  • Olahraga
  • Pariwisata
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Samarinda
  • Tokoh
  • Traveller
© 2026 Powered ByCitpose.com.
  • Iklan
  • Karir
  • Kontak
  • Kode Etik
  • Pedoman
  • Privasi
  • Disclaimer

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.