Sangatta – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) terus memperkuat tata kelola organisasi olahraga melalui kegiatan Upgrading Keorganisasian, Prestasi, dan Kehumasan yang digelar selama dua hari, 22–23 Desember 2025, di Kantor KONI Kutim.
Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kutim, Basuki Isnawan, mewakili Bupati Kutai Timur. Hadir Wakil Ketua I KONI Kaltim Ego Arifin, Ketua KONI Kutim H. Rudi Hartono, serta pengurus cabang olahraga se-Kutai Timur.
Ketua KONI Kutim H. Rudi Hartono menekankan pentingnya disiplin organisasi, khususnya dalam kepatuhan terhadap prosedur administrasi. Ia menegaskan bahwa tata kelola yang tertib menjadi fondasi utama pencapaian prestasi.
Di bidang prestasi, Rudi menyebut KONI Kutim tengah melakukan evaluasi atlet berbasis sport science untuk meningkatkan kualitas performa, dengan target mengonversi medali perak dan perunggu menjadi emas pada Porprov Kaltim mendatang.
Ia juga menyoroti peran strategis kehumasan sebagai sarana publikasi agar prestasi atlet Kutim diketahui dan dibanggakan masyarakat.
Sementara itu, Kadispora Kutim Basuki Isnawan mengapresiasi langkah KONI Kutim yang dinilai menjadi terobosan dan contoh pembinaan olahraga profesional di Kalimantan Timur. Ia menyebut hasil pembinaan mulai terlihat dari capaian Kutim yang kini berada di posisi empat besar babak kualifikasi Porprov Kaltim VIII.
“Dengan pembinaan dan organisasi yang kuat, kami optimistis Kutai Timur mampu finis di posisi dua besar Porprov VIII tahun 2026 di Paser,” tutup Basuki.
Penulis : Daus
