Sangatta -Berdasarkan keputusan Bupati Kutai Timur tanggal 27 agustus 2021 nomor : 821/476 BKPP-MUT/VIII/2021 tentang pelantikan dan pengambilan sumpah/janji pejabat pimpinan tinggi pratama dilingkungan pemerintahan kabupaten Kutai Timur.
Bupati Kutai Timur H.Ardiansyah Sulaiman melantik pejabat eselon II dilingkungan pemerintahan Kutim di ruangan Meranti setkab Kutim acara ini dihadiri wabup H.Kasmidi Bulang,seskab H.Irawanstah dan unsur Forkopimda dengan menerapkan protokol kesehatan.Jumat 27/08/2021
Adapun pejabat eselon II yang dilantik yakni Ir.Suprihanto CES sebagai kepala badan perencanaan pembangunan (BAPPEDA),Drs. Syahrir Spd.MAP kepala dinas pendidikan (DISDIK) dan DR.Dra.Roma Malau SE.MM.sebagai staf ahli Bupati bidang kemasyarakatan,administrasi umum dan HAM.
H.Ardiansyah dalam sambutannya sebagai pimpinan daerah dirinya tidak bisa berjalan sendiri untuk mewujudkan visi misi pembangunan daerah,perlu sinergitas dengan berbagai pihak agar pemerintahan berjalan dengan benar,sekaligus menyampaikan kepada pejabat yang dilantik agar bekerja sesuai tupoksinya dan melakukan pelayanan yang bagus dan terbaik ke masyarakat.
Dan juga berpesan kepada tiga pejabat yang dilantik agar sekiranya menghindari perbuatan yang menyimpan dari peraturan perundang-undangan, bekerja dengan baik,profesional dengan penuh tanggung jawab dan selalu menjaga harkat dan martabat pemerintahan Kutai Timur.